Kamis, 29 September 2011

Jenis-Jenis Keju

 Berdasarkan bahan dasarnya, keju dapat terbuat dari susu sapi, kerbau, domba, dan kambing. Sedangkan dari teksturnya, keju digolongkan menjadi 2 jenis yaitu keju muda/lunak (soft cheese) dengan kadar air 36-40% dan keju tua/keras (hard cheese) berkadar air 25-36%.

Camembert

Keju lunak dari Perancis ini pertama kali dibuat pada abad ke 18 di desa Normandia. Terbuat dari susu sapi, teksturnya sangat lembut dengan warna creamy yellow. Keju ini mengandung lemak antara 45-50%. Selain enak digado atau sebagai table cheese, juga cocok untuk campuran omelette, isi souffle, pancake atau apple pie.

Ricotta

Keju ini berasal dari Italia. Keju lunak dari susu sapi ini teksturnya sangat rapuh. Kandungan lemaknya termasuk tinggi, mencapai 65%. Kombinasi rasa yang gurih dan lezat dengan aroma harum menjadikan pas dipadukan dengan aneka masakan pasta Italia seperti Lasagnadan Spagetti.

Brie

Termasuk kategori soft cheese dari Perancis. Ciri khas keju ini adalah kulit luasrnya yang berwarna putih dan bagian dalamnya lembut meleleh. Aromanya tajam dah kandungan lemaknya tinggi (45%). Sangat cocok dipakai sebagai bahan campuran salad, dimakan dengan buah olive maupun pickle.

Cream Chese

Dipasaran, kita dapat menemukan dua macam cream cheese. Double cream cheese adalah pilihan pertama dengan kandungan lemak 65% dan cream cheese dengan kandungan lemak 45% pilihan lainnya. Berbeda dengan jenis keju lainnya, cream cheese memiliki rasa yang sedikit asam. Pada umumnya keju ini digunakan pada hidangan penutup, misalnya cheese cake, sebagai isi pie, atau dimakan bersama potongan buah-buahan.

Mozzarella

Adalah keju Italia yang berasal dari susu kerbau liar. Keju lunak dengan kandungan lemak antara 40-50% ini sangat spesifik sifatnya. Mozzarella adan meleleh ketika dipanggang, sangat cocok untuk topping pizza maupun campuran fritata.

Edam

Salah satu keju asal Belanda yang populer. Teksturnya keras dengan aroma mirip kacang. Kandungan lemak keju ini sekitar 40%. Yang membedakan keju ini dengan yang lain adalah kemasannya yang selalu terbungkus lapisan sejenis lilin berwarna merah. Edam sangat cocok untuk campuran kue kering sepeti aneka cookies atau taburan pada hidangan panggang.

Parmesan

Salah satu jenis keju keras dari kota Parma, Italia. Pada umumnya berbentuk silinderdengan warna kuning muda. Teksturnyaa keras, cocok untuk keju parut. Aromanya cukup tajam karena proses pemeramannya yang cukup lama, antara 14 bulan sampai 4 tahun. Keju ini sangat cocok untuk taburan pizza, soup, maupun olahan aneka pasta. Kandungan lemak keju ini sekitar 61%.

Cheddar

Salah satu jenis keju asal Inggrisyang paling banyak dikonsumsi di seluruh dunia. Rasanya yang lezat dengan aroma yang tidak terlalu tajam menjadikannya cocok digunakan untuk masakan apa saja. Sajian casseroles, soup, isi sandwich, dan salad terasa lebih lezat dengan penambahan keju ini. Mengandung lemak 48% dengan masa pemeraman selama 9-24 bulan.

Emmenthal

Asal keju ini berasal dar Swiss. Salah satu keju keras yang cukup populer. Memiliki karakteristik berbeda dengan keju-keju lainnya, bentuknya unik karena jika dipotong akan terlihat lubang-lubang yang terbentuk selama proses fermentasi. Keju ini banyak disukai karena cita rasanya lembut dan aromanya yang kaya. Cocok dihidangkan sebagai table cheese dengan disertai segelas anggur.

Selasa, 27 September 2011

Cincau, Segar dan Sehat


Di balik kesegaran dan kesejukan ketika dikonsumsi bersama es, rupanya cincau menyimpan banyak khasiattermasuk meredakan panas dalam. Kandungan karbohidrat, kalsium, fosfor, vitamin (A, B1, C), air yang cukup banyak membuat cincau dipercaya sebagai alternatif untuk menghilangkan panas dalam. Keluhan sakit perut, mual, dan gangguan pencernaan juga bisa reda berkat cincau. Makanan penghilang dahaga nan menyegarkan ini juga bermanfaat untk kesehatankarena ada kandungan serat larut air (soluble dietary fiber)

Cincau juga baik dikonsumsi bagi orang yang sedang menjalani diet karena rendah kalori namun tinggi serat. Cincau dipercaya mampu meredakan panas dalam, sembelit, perut kembung, diare, dan demam. Sedangkan serat bermanfaat untuk membersihkan organ pencernaan dari zat karsinogen penyebab kanker. Daun cincau hijau mengandung senyawa dimetil kurin-1 dimetoidida. Zat ini bermanfaat untuk mengendurkan otot. Senyawa lain seperti isokandrodendrin dipercaya mampu mencegah sel tumor ganas. Cincau juga mengandung alkaloid bisbenzilsokuinolin dan S,S-tetandrin yang berkhasiat mencegah kanker pada ginjal, antiradang, dan menurunkan tekanan darah tinggi.

Di dalam tubuh, serat larut ir dapat mengikat kadar gula dan lemak, sehingga bermanfaat untuk mencegah penyakit seperti diabetes melitus, jantung dan stroke. Masyarakat Indonesia sedah lama mempercayai cincau untuk mengatasi berbagai penyakit. Cincau ini dapat dikonsumsi dalam bentuk agar-agar.

Kita mengenal dua jenis cincau, yaitu cincau hijau yang terbuat dari tanaman Cyclea barbata dan cincau hitam dari tanaman Mesona palustris atau cincau perdu Premna serratifolia. Cincau hijau adalah tanaman perdu yang tumbuh merambat sedangkan cincau hitam biasanya berupa tanaman perdu. Agar-agar cincau berasal dari dauncincau yang diremas-remas dan dicampur air matang. Air campuran itu akan berwarna hijau. Setelah disaring dan dibiarkan mengendap, akan terdapat lapisan seperti agar-agar yang berwarna hijau. Selain daun, akar tanaman cincau juga bisa dimanfaatkan. Daun segarnya dapat digunakan untuk mengobati radang lambung, tifus dan penyakit usus. Termasuk dalam famili Labiate. Ciri-cirinya berbatang kecil dan ramping, pada ujung batang tumbuh batang-batang pohon, ada yang tumbuh menjalar ke tanah, ada yang tegak. Memiliki bentuk daun yang lonjong, berujung lancip dan tumpul. Bentuk bunga mirip dengan kembang kemangi berwarna merah muda atau putih keunguan. Daun dan batang menghasilkan gelatin hijau kehitaman. Oleh karena itu dikenal dengan nama cincau hitam.

Tanaman ini berasal dari Asia dan menyebar ke India, Birma, Indocina, Philipina, sampai Indonesia. Tanaman ini dapat tumbuh dengan baik di daerah yang memiliki ketinggian 75-2300 meter di atas permukaan laut.

Penjabaran manfaat dari cincau itu sendiri adalah sebagai berikut:
  1. Kaya mineral terutama kalsium dan fosfor
  2. Baik dikonsumsi bagi orang yang sedang menjalani diet karena rendah kalori
  3. Mampu merendahkan panas dalam, sembelit, perut kembung, demam dan diare
  4. Tinggi kandungan serat, bermanfaat untuk membersihkan organ pencernaan dari zat Karsinogen penyebab kanker
  5. Mengandung senyawa dimetil kurin-1 dimetoidida yang bermanfaat untuk mengendurkan otot-otot yang tegang/kaku
  6. Mengandung senyawa Isokandrodendrin yang dipercaya mampu mencegah sel tumor ganas
  7. Mengandung alkaloid bisbenzilsokuinolin S,S-tetandrin yang berkhasiat mencegah kanker pada ginjal, antiradang, dan menurunkan tekanan darah tinggi. 
Sumber: www.sendokgarpu.com 

Senin, 26 September 2011

Jenis-Jenis Coklat

 Couventure


Jenis coklat terbaik, coklat ini sangat murni dengan persentase lemak kakaonya yang tinggisehingga menghasilkan flavor yang sangat baik. Biasanya digunakan untuk pembuatan produk coklat buatan tangan. Sebelum digunakan coklat jenis ini biasanya ditemper (dilelehkan) terlebih dahulu.

Plain Chocolate



Coklat jenis ini baik dan biasanya digunakan untuk kue, cake dll. Persentase massa kakao bervariasi antara 30-70%. Semakin tinggi konsentrasi massa kakao semakin baik flavornya.

Milk Chocolate



Merupakan campuran gula, cocoa butter, coklat cair, susu, dan vanilla. Coklat jenis ini paling banyak dikonsumsi. Massa kakaonya cukup rendah hanya 20% dan rasanya lebih manis dibandingkan plain coklat. Coklat yang satu ini disukai anak-anak karena bisa langsung disantap dengan rasa yang manis dan lembut karena mengandung susu. Jika untuk membuat kue, cake dll, coklat jenis ini bukanlah pilihan yang baik. Selain kandungan coklatnya yang relatif sedikit, cokelat ini mudah hangus bila dilelehkan.

White Chocolate

Merupakan campuran gula, cocoa butter, susu dan vanilla. Tidak mengandung massa kakao, flavor dihasilkan dari lemak kakao. Selain dikonsumsi secara langsung juga digunakan untuk dekorasi. Cokelat ini tidak mengandung coklat padat. Karena mudah hangus, ada baiknya dimasak dengan hati-hati.

Kakao


Produk yang terbuat dari massa kakao setelah lemak kakaonya dipisahkan. Produk ini sangat mudah diolah dan ekonomis.

 Minuman Cokelat


Produk minuman dari cokelat terdiri dari massa kakao dan mengandung kadar gula yang tinggi.

Produk Cokelat Lainnya


Berbagai jenis coklat yang dikombinasikan dan didekorasi sebagai permen dan cemilan yang enak dan menarik.

Manfaat Madu Bagi Kecantikan


Selama ini banyak orang mengenal madu hanya sebatas sebagai makanan. Mungkin kita tahu bahwa madu memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Madu memang produk yang luar biasa untuk kecantikan dimana di dalamnya tekandung enzim bermanfaat, vitamin dan mineral. Tapi sebelum anda mencoba, pastikan produk madu yang Anda akan pakai 100% murni. Dan bagi Anda yang alergi pada madu, sebaiknya jangan mencoba resep ini.

Tips mengambil manfaat madu alami untuk memoles kecantikan Anda :
1. Masker Madu
Oleskan madu murni pada wajah Anda dan biarkan selama kira-kira 15 menit hingga mengering. Setelah kering, basuhlah wajah dengan air hangat.

2. Mandi Untuk Kulit Berkilau
Untuk melembabkan, melembutkan, dan membuat kulit berkilau, bawa serta sebotol madu saat Anda mandi. Oleskan ke kulit dan tepuk-tepuk dengan kedua tangan hingga mengering. Sementara menepuk-nepuk kulit, madu akan lengket di kulit Anda. Basuhlah bekas madu yang lengket tersebut setelah Anda selesai. Dan bisa menikmati hasilnya dengan kulit yang nampak lenih cerah.

3. Mandi Madu
Untuk mendapatkan aroma yang manis dan kulit lembut, tambahkan 1/4 hingga 1/2 cangkir madu di air mandi Anda.

4. Scrub Madu
Campurkan 1 sendok teh madu dengan sedikit tepung almond ke telapak tangan Anda. Gosokkan perlahan ke wajah sebagai scrub wajah, lalu basuh wajah Anda dengan air hangat untuk mengangkat madu.

5. Pembersih Wajah Setiap Hari
Campurkan 1 sendok makan madu dengan sedikit susu bubuk di telapak tangan. Oleskan di wajah untuk membersihkan semua kotoran dan make up, lalu basuh sampai bersih dengan air hangat.

6. Rambut Berkilau
 Untuk membuat rambut Anda berkilau, campurkan 1 sendok makan madu, perasan satu jeruk nipis,
dan sedikit air hangat. Bilas rambut Anda dengan shampo seperti biasa dan lalu tuangkan campuran tadi pada rambut. Keringkan rambut dengan cara biasa.

7. Conditioner Rambut
Untuk menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala, campurkan 1/2 cangkir madu dan satu sendok makan minyak zaitun. Oleskan merata ke rambut dan kulit kepal, lalu ambil penutup rambutdan biarkan selama 30 menit dalam keadaan tertutup. Setelah 30 menit, keramasi dengan shampo dan bilas rambut Anda seperti biasa.

8. Toner Kulit
Untuk mengencangkan, melembutkan, dan melembabkan kulit, campurkan satu buah kulit jeruk ditambah satu sendok makan madu dalam blender hingga halus. Gosokkan perlahan campuran madu tadi ke wajah dan biarkan selama 15 menit. Lalu basuh wajah Anda dengan air hangat untuk membersihkan campuran tadi.

Sumber: http://safril.wordpress.com

Kismis, Si Munggil Yang Bermanfaat


Di antara buah-buahan kering lainnya, kismis adalah yang paling terkenal dan disukai oleh hampir semua orang. Kismis juga sering digunakan di seluruh dunia sebagai bahan masakan dan cemilan. Kismis berasal dari buah anggur (hijau atau hitam) yang dikeringkan.

Apa saja manfaat kismis?
Konstipasi/Sembelit : kismis kaya akan serat yang bisa membantu pencernaan

Menambah berat badan : seperti buah kering lainnya, kismis sarat akan fruktosa dan glukosa dan memberi banyak energi bagi tubuh. Jadi kismis selain baik untuk meraka yang ingin tubuh ideal (karena meningkatkan energi untuk berolahraga) juga cocok untuk menngkatkan berat badan tanpa menambah kolesterol dengan kandungan gulanya.

Anemia : kismis mengandung zat besi yang cukup untuk membantu perawatan anemia. Selain itu dalam kismis juga terdapat banyak vitamin B kompleks yang berguna untuk pembentukan darah.

Demam : Phenolic Phytonutrients, dikenal karena memiliki fungsi sebagai pembunuh kuman, antibiotik dan antioksida, banyak ditemui di dalam kismis. Saat demam, Phenolic Phytonutrients akan membantu menyembuhkannya dengan melawan infeksi bakteri.

Gangguan Seksual : kismis juga dikenal dapat meningkatkan libido dan meningkatkan rangsangan. Ini dikarenakan kandungan asam amino bernama Arginine yang berada di dalamnya. Bagi pria yang memiliki gangguan fungsi seksual sangat dianjurkan untuk mengonsumsi kismis secara regular.

Kesehatan Tulang : Selain menyimpan kalsium yang baik untuk tulang, kismis juga banyak memiliki Boron, nutrisi mikro yang sangat dibutuhkan untuk pembentukan tulang dan penyerapan kalsium.

Kesehatan Mata : kismis mengandung polyphenolic phytonutrients yang memiliki fungsi antioksidan dan baik untuk kesehatan dan kerusakan mata. Selain itu, kismis juga mengandung banyak vitamin A, A-Beta Karoten, dan A Karotin.

Perawatan Gigi : Asam Oleanolic, salah satu dari phytochemicals yang ada pada kismis memegang peranan penting dalam melindungi gigi dari pembusukan, karang gigi, dan sebagainya.

Manfaat Lain : Catechin, salah satu dari antioksidan pada kismis, sangat berguna dalam pencegahan tumor dan kanker kolon serta menjaga kesehatan jantung.

Sumber: www.sendokgarpu.com

Tips Menghilangkan Jerawat

Sudah menjadi rahasia umum bahwa keberadaan jerawat (terutama di wajah) akan sangat berpengaruh terhadap rasa percaya diri. Maka dari itu setiap orang yang berjerawat pasti akan berusaha agar makhluk yang bernama jerwat itu dapat segera dienyahkan dari wajah ataupun bagian tubuh lainnya.

Inilah tips mennghilangkan jerawat dengan cara alami:
1. Jeruk Nipis dan Lemon
Jeruk nipis dan buah-buahan sebangsanya mengandung citric acid yang sangat kaya, dimana citric acid ini sangat baik untuk memindahkan sel-sel kulit mati yang bisa menyebabkan jerawat. Caranya yaitu dengan mencampurkan jus/perasan lemon dengan air mawar kemudian oleskan di wajah dan biarkan selama 10-15 menit.Setelah itu dibilas dengan air hangat. Penerapan terapi ini secara rutin konsisten selama 15 hari akan memberikan hasil yang cukup luar biasa, gunakan dan lihatlah apa yang terjadi.

2. Putih Telur
Caranya yaitu pisahkan pisahkan kuning telur dan ambil putih telurnya saja. Kocok sebentar lalu oleskan ke wajah dan diamkan selama 15 menit. Putih telur ini akan membantu mengurangi minyak di wajah yang sering kali menyebabkan timbulnya jerawat.

3. Pasta Gigi
Satu hal yang perlu diingat disini pasta gigi yang digunakan adalah yang bentuknya pasta (seperti Pepsodent) bukan yang bentuknya gel (seperti Close up). Caranya hampir sama dengan kedua cara diatas yaitu oleskan pasta gigi ke jerawat dan bagian lain disekitar jerawattersebut sebelum tidur. Biarkan semalaman/ sampai pagi kemudian bilas dengan air bersih.

4. Tomat
Buah yang satu ini selain bagus untuk kesehatan mata juga cukup efektif menghilangkan komedo hitam (blackheads). Pertama yang harus dilakukan adalah mengiris tomat menjadi dua lalu oleskan ke seluruh wajah yang berjerawat dan biarkan selama 15 menit-1 jam kemudian bilas dan makanlah untuk perawatan dari dalam.

5. Lidah Buaya (Aloe Vera)
Ambil satu daun lidah buaya, potomg beberapa bagian, kupas kulit luarnya, oleskan di bagian yang muncul jerawat dan ulangi cara ini tiap pagi dan sore. Jika cukup telaten, maka jerawat mungkin akan dapat mengering dan mengelupas selama 3 hari. Selain itu lidah buaya juga mampu menghilangkan bekas jerawat yang membandel.

6. Bawang Putih
Ada dua pilihan dalam menggunakan bawang putih untuk menghilangkan jerawat. Pertama, dengan menumbuk dua atau lebih bawang putih hingga cukup halus lalu dioleskan ke bagian wajah yang berjerawat. Diamkan selama 10 menit lalu bilas. Cara kedua adalah dengan memakan satu atau lebih bawang putih setiap hari. Banyak yang mengatakan kedua cara ini cukup efektif, namun bagi kalian yang tidak menyukai bau bawang putih mungkin lebih baik menempuh cara yang lain.

7. Selalu Bersihkan Wajah
Selalu rawat kebersihan wajah setiap hari dari kotoran dan debu dijalan. Untuk kita yang selalu aktif dan berurusan dengan debu dijalan, maka rajin-rajinlah membersihkan muka sebelum atau sesudah beraktifitas. Sebagai konsumsi dari dalam, perbanyaklah makan sayuran dan minum air putih. Buat yang tidak terlalu suka sayur, buah yang banyak mengandung air bisa menjadi alternatif dalam merawat wajah dari dalam. Karena kandungan yang terdapat dalam buah dan sayuran sangat diyakini bisa menjadikan wajah kita lebih bersih dan berseri.

Sumber: http://puspa-notes.blogspot.com

Minggu, 25 September 2011

Manfaat Beras Merah Bagi Kesehatan


Beras merah adalah beras yang tidak digiling atau setengah digiling atau dapat juga dikatakan sebagai beras berbutir utuh, mempunyai rasa seperti kacang dan lebih kenyal daripada beras putih. Meskipun lebih cepat basi, tetapi beras merah lebih banyak nutrisi. Beras merah kini mudah didapatkan di supermarket atau swalayan dengan harga yang cukup terjangkau. Beras merah dapat bertahan selama 6 bulan dalam kondisi normal. Penyimpanan dalam lemari pendingin atau penyimpanan tertutup dari udara luardapat memperpanjang umur beras merah.

Manfaat beras merah bagi kesehatan:
1. Beras merah mengandung vitamin B1 yang diperlukan untuk mencegah penyakit beri-beri pada bayi. Kandungan zat besi yang tinggi dapat membantu bayi umur 6 bulan lebih yang kandungan zat besi dari ASI sudah tidak mampu lagi mencukupi kebutuhan tubuh.

2. Untuk mencegah penyakit kanker dan penyakit degeneratif lain. Beras merah mengandung enzin glutation peroksidaseyang berperan sebagai katalisator dalam pemecahan, peroksida

3. Menjadi ikatan yang bersifat toksik-peroksida yang dapat berubah menjadi radikal bebas yang mampu mengontrol asam lemak tidak jenuh dalam membran sel sehingga merusak membran tersebut menyebabkan kanker dan penyakit degeneratif lainnya.

4. Beras merah mengandung 3,5 gram serat sehingga dapat meningkatkan perkembangan otak dan menurunkan kolesterol darah. Sebut saja, lemak dalam kulit ari kebanyakan merupakan lemak esensial yang sangat dibutuhkan untuk perkembangan otak anak. Sedangkan senyawa-senyawa dalam lemak kulit ari juga dapat menurunkan kolesterol.

5. Beras merah sangat cocok untuk diet. Kandungan fiber yang tinggi juga membuat kita lebih kenyang dann tidak mudah lapar sehingga cocok untuk pola diet.

6. Beras merah dapat mencegah sembelit sehingga memperlancar pencernaan. Namun efek tersebut tergantung dari kebiasaan mengonsumsi dan dicuci atau tidaknya beras merah tersebut sebelum dimasak.

7. Beras merah kaya asam amino dan Gamma Amino Butyric Acid (GABA). Salah satu cara memasak beras merah adalah dengan cara beras merah direndam dengan air hangat (380 C) selama 20 jam sebelum dimasak seperti nasi putih biasa. Proses ini merangsang tumbuhnya beragam enzim dalam beras merah. Dengan cara memasak seperti ini, akan diperoleh kandungan asam amino yang lebih lengkap termasuk GABA yang dikenal dapat meningkatkan hormon pertumbuhan pada manusia, karena itulah beras merah sangat cocok bagi para binaragawan  yang sangat membutuhkan protein asam amino untuk perkembangan ototnya dan sebagai pengganti beras putih biasa.

8. Beras merah mengandung banyak magnesium. Satu mangkuk (195 gram) beras merah masak mengandung 84 gram magnesium, sedangkan beras putih dalam jumlah yang sama hanya mengandung 19 gram magnesium.

Sebenarnya antara beras merah dan bberas putih tidak ada bedanya. Tetapi letak perbedaan keduanya adalah pada proses penggilingan dan kandungan nutrisi. Jika lapisan luar/kulit ari/sekam dari biji padi dikupas maka hasilnya adalah beras merah. Tetapi jika lapisan dalam/kulit padi juga dikupas, maka hasilnya adalah beras putih biasa. Padahal beberapa penelitian menunjukkan bahwa kandungan minyak pada lapisan kulit dalam padi tersebut dapat membantu menurunkan kolesterol LDL. Jadi nutrisi pada beras putih hilang termasuk fiber dan asam lemak, sedangkan beras merah masih mengandung lapisan fiber dan selulosa tersebut.

Sumber: http://puspa-notes.blogspot.com

Halal Bi Halal KIR GPM9 2011/2012

Acara halal bi halal ini diselenggarakan oleh KIR GPM9 tanggal 10 September 2011 untuk anggota, pengurus dan alumni agar saling maaf memaafkan seusai habisnya bulan Ramadhan 1432 H. Tapi sayangnya para alumni tidak bisa hadir dalam acara ini. yaaaaah :(


Ini lagi pada menyantap kue-kue lebaran sambil ngobrol-ngobrol bareng. Belum pada salam-salaman nah malah pada makan duluan.


Abis kenyang makan-makan, kami ada acara lagi nih ngasah kreatifitas anggota-anggotanya. Seru dah pokoknya :)  

Sabtu, 24 September 2011

Kode Pada Kemasan Plastik


Society of Plastic Industry (SPI) menetapkan pembagian kategori jenis plastik menurut bahan dasarnya guna membantu proses daur ulang. Berikut tujuh kategori prmbagian kode tersebut:

1. PETE atau PET (Polyethylene Terephthalate Ethylene)
adalah jenis plastik yang transparan, jernih, kuat dan merupakan materi yang kurang bagus untuk menahan gas dan kelembaban. Aplikasi materi ini adalah sebagai wadah kemasan makanan dan non makanan.PET yang telah dibersihkan dan dan mengalami proses daur ulang bisa digunakan sebagai materi untuk serat benang karpet, fiberfill, dan geotextil.
Contoh: botol minuman air mineral, jus, soft drink, kemasan pencuci mulut dll

2. HDPE (High Density Polyethylene)
memiliki daya tahan yang baik terhadap bahan kimia. Umumnya digunakan untuk produk rumah tangga dan industri kimia. Botol HDPE yang diberi zat pewarna memiliki daya tahan yang baik untuk menahan keretakan dibandingkan botol HDPE yang tidak diberi zat pewarna.
Contoh: botol untuk pemutih, deterjen, shampoo dan tas plastik

3. V atau PVC (Polyvinyl Chloride)
jenis plastik yang memiliki daya tahan yang baik terhadap bahan kimia, tahan cuaca, dan materi yang stabil bagi bahan yang berhubungan dengan listrik.
Contoh: kemasan minyak goreng, pipa selang air, mainan, taplak meja dari plastik, kemasan pembersih jendela, dll

4. LDPE (Low Density Polyethylene)
jenis plastik yang fleksibel, kuat dan transparan menjadikannya populer digunakan sebagai aplikasi kemasan yang membutuhkan tutup (seal) untuk suhu panas. LDPE juga digunakan untuk memproduksi penutup dan kemasan botolyang fleksibel serta untuk aplikasi kawat dan kabel listrik.
Contoh: kantong plastik belanja, tutup plastik, plastik pembungkus daging beku, dan binatu dll

5. PP (Polypropylene)
memiliki daya tahan yang kuat terhadap bahan kimia dan suhu tinggi membuatnya cocok bagi kemasan cairan yang panas. PP dapat ditemukan pada material yang fleksibe, kokoh untuk kemasan serat sintetis dan produk-produk rumah tangga.
Contoh: botol kecap, kemasan mentega, botol obat dll

6. PS (Polystyrene)
plastik serbaguna yang bisa ditemukan dalam bentuk kaku (rigid) maupun busa (foamed). Jenis plastik berbahan jernih, keras dan rapuh, memiliki daya tahan yang rendah terhadap suhu tinggi.
Contoh: CD, sendok, garpu, gelas, tempat makan styrofoam, tempat makan plastik transparan dll

7. Other
mewakili jenis plastik yang tidak termasuk dalam kode 1-6. Bisa juga materi plastik yang digunakan dalam kategori ini terbuat lebih dari satu materi plastik yang tercantumkan dalam enam kode sebelumnya atau digunakan dengan kombinasi lapisan yang bertumpuk(multi-layer combination). Termasuk dalam kategori other ini PC atau Polycarbonat
Contoh: botol susu bayi, galon air mineral, kemasan jus dll

Sumber: Booklet Tupperware

Minggu, 18 September 2011

Makanan Penurun Kolesterol

Tingginya kadar kolesterol sangat berbahaya untuk kesehatan. Berbagai cara dilakukan dari cara tradisional sampai memakai obat-obat kimia ditempuh untuk menekan dan manurunkan kolesterol.

Ada sejumlah makanan yang bisa menurunkan kadar Low-Density Lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat yang menyebabkan plak di dalam pembuluh darah, dan mengakibatkan High-Density Lipoprotein (HDL) atau kolesterol baik.

Untuk mengurangi kadar LDL, anda harus mengurangi asupan makanan yang banyak mengandung lemak jenuh yang diantaranya terdapat pada produk hewani, seperti susu, daging, mentega, dan keju; dan juga lemak yang berasal dari nabati seperti santan dan minyak kelapa. Tinggi rendahnya kolesterol dalam darah tidak tergantung pada usia. Dan dianjurkan kadar kolesterol pada makanan sehari-hari tidak melebihi 250 gram.

Di bawah ini terdapat beberapa makanan yang mengandung lemak tidak jenuh sehingga sangat efektif menurunkan kadar kolesterol, yaitu:

Ikan
Ikan terutama ikan laut kaya akan asam lemak tidak jenuh (omega 3) yang berguna menurunkan kadar dalam darah dan juga mencegah terjadinya penumpukan keping-keping darah yang jika terjadi maka menyebabkan adanya penyumbatan pada pembuluh darah. Sumber makanan yang kaya omega-3 terdapat pada makarel, tuna, albacore, sarden dan salmon. Dan sebaiknya jika ingin makan, ikan dipanggang atau dibakar dalam oven. The American Heart Association merekomendasikan paling tidak dua porsi per minggu untuk mendapatkan manfaat maksimal.

Bubur Gandum / Oatmeal
Oatmeal mengandung serat larut (soluble fiber) yang dapat menurunkan kolesterol buruk yaitu LDL (Low-Density Lipoprotein). Serat yang larut dipercaya bisa menurunkan penyerapan kolesterol dalam pencernaan.

Walnut, Almond, dan Kacang-kacangan lainnya
Berbagai studi menunjukkan, walnut secara signifikan menurunkan kolesterol dalam darah karena mengandung banyak asam lemak tak jenuh ganda (polyunsaturated fatty acids) yang dapat membuat pembluh darah tetap sehat dan elastis. Sedang almond juga berguna sebagai penurunan kolesterol yang bisa dirasakan sekitar 4 minggu setelah mengonsumsinya. Lemak tak jenuh tunggal di dalam di dalam kacang mede, almond dan kenari adalah bahan makanan yang baik untuk kesehatan jantung. Kacang adalah sumber serat larut yang sangat tinggi. Mengonsumsi serat larut bisa mengurangi kolesterol. Mengonsumsi kacang seperti buncis, kacang merah, kacang panjang secara teratur selama enam minggu bisa mengurangi kadar kolesterol sebanyak 10%.

Minyak Zaitun dan Canola
Minyak zaitun mengandung campuran antioksidan potensial yang dapat menekan kolesterol tanpa mengganggu kadar kolesterol baik (HDL). Jika ingin mendapatkan efek yamg lebih baik, sebaiknya gunakan minyak zaitun ekstra murni yang dipercaya mengandung lebih banyak antioksidan menyehatkan dan tidak melewati proses pengolahan dan penambahan zat kimia. Sebaiknya mengonsumsi minyak zaitun sekitar 2 sendok makan (23 gram) setiap hari untuk menjaga jantung tetap sehat.

Bawang Putih
Bumbu dapur ini mengandung zat ajoene dimana senyawa ini bisa menurunkan kolesterol. Sejak ribuan tahun lalu, bawang putih sudah dipercaya mengandung banyak zat yang baik untuk kesehatan manusia. Bangsa Mesir Kuno memakai bawang putih untuk meningkatkan stamina. Meski dimasak, kandungan senyawa ini tidak rusak. Namun jangan sembarangan mengonsumsi bawang putih sebagai penurun kolesterol, sebab jika terlalu over, bukannya menurunkan kolesterol tapi malah badan jadi tidak sehat, seperti terkena diare, demam dan bahkan pendarahan lambung. Jadi sebaiknya, jika ingin mengonsumsi bawang putih cukup setengah sampai satu siung sehari secara terus menerus selama satu bulan karena dipercaya mampu menurunkan kolesterol sebanyak 9%.

Teh
Salah satu kandungan yang terdapat pada teh yaitu epigallocatechin gallateyang merupakan komponen boaktif paling dominan dalam teh terbukti mampu mencegah percepatan oksidasi kolesterol LDL (kolesterol jahat). Teh, mau diminum dingin atau panas, sama aja manfaatnya. Teh mengandung antioksidan yang bisa membuat pembuluh darah rileks, sehingga terhindar dari pembekuan darah. Antioksidan di dalam teh, yaitu flavonoid bisa mencegah oksidasi yang menyebabkan LDL menumpuk di pembuluh darah. Menikmati segelas teh setiap hari bisa memenuhi kebutuhan antioksidan.

Alpukat 
Karena buah ini kaya akan lemak, maka orang apalagi yang punya kolesterol tinggi, cenderung untuk tidak memakannya. Namun jangan salah, ternyata buah alpukat baik untuk menurunkan kolesterol jahat karena buah ini mengandung asam lemak tak jenuh. Alpukat adalah sumber lemak tidak jenuh yang bisa meningkatkan level HDL. Konsumsilah alpukat tanpa tambahan susu, gula, dan bahan-bahan makanan lainnya yang mengandung kalori tinggi. Satu buah alpukat berukuran sedang mengandung 300 kalori dan 30 gram lemak tidak jenuh sedangkan kebutuhan tubuh manusia normal 1800 kalori dan 30 gram lemak tidak jenuh per harinya.

Anggur
Anggur mengandung serat dan juga zat catechin yang baik untuk menurunkan kolesterol.

Apel
Buah apel kaya serat, zat antioksidan dan vitamin C dimana semua itu bisa membantu menurunkan kadar kolesterol. Jika ingin mengonsumsi apel sebaiknya makan dengan kulitnya karena di kulit inilah terdapat kandungan pektin yaitu serat larut yang ampuh sekali dalam menurunkan kadar kolesterol dan juga mengandung antioksidan yang banyak.

Blueberry
Pterostilbene yang terdapat pada buah ini kemungkinan juga bisa menurunkan kolesterol dan lemak lainnya yang bekerja pada reseptor sel hati.

Bayam
Bayam banyak mengandung lutein. Lutein adalah zat penting yang bisa menjaga kesehatan dan ketajaman fungsi mata. Lutein juga ternyata bisa menjaga kesehatan jantung karena bisa mencegah lemak menempeldi pembuluh darah. Dianjurkan memakan bayam setiap hari sekitar setengah mangkuk untuk hasil maksimal.

Cokelat
Cokelat ternyata sehat. Tentu saja, cokelat yang dicampur terlalu banyak susu mengandung terlalu banyak lemak. Jadi pilihlah cokelah hitam atau pahit. Cokelat sehat karena mengandung antioksidan dan flavanoid. Cokelat putih tidak mengandung zat itu sehingga kurang sehat dikonsumsi. Kandungan flavanoid cokelat bervariasi tergantung dimana cokelat itu tumbuh dan proses pengolahannya.

Sumber: www.sendokgarpu.com

Sabtu, 17 September 2011

Manfaat Kacang Merah


Kacang merah tergolong dalam kelompok kacang-kacangan antara lain kacang polong, kacang hijau, kacang kedelai, dan kacang tolo. Kacang merah kaya akan asam folat, kalsium, karbohidrat, serat dan protein yang sangat tinggi. Kandungan protein dalam kacang merah hampir sama banyaknya dengan daging. Mengonsumsi kacang merah bersama makanan lain seperti padi-padian / sereal, produk susu atau daging dapat melengkapi kekurangan komponen protein (asam amino)yang terdapat pada kacang merah. Kacang merah mengandung lemak dan natrium sangat rendah, bebas lemak jenuh, bebas kolesterol dan berfungsi sebagai sumber serat yang baik. Dalam 100 gram kacang merah kering, dapat menghasilkan empat gram serat yang terdiri dari serat larut air dan serat yang tidak larut air. Serat larut air mampu menurunkan kadar gula darah.

Manfaat kacang merah :
  1. Mampu mengurangi kerusakan pembuluh darah
  2. Menurunkan kadar kolesterol dalam darah
  3. Mengurangi konsentrasi gula darah
  4. Menurunkan resiko kanker usus besar dan kanker payudara
  5. Menjaga fungsi sistem syaraf, metabolisme karbohidrat dan mencegah penyakit beri-beri
  6. Mencegah resiko diabetes
  7. Melancarkan pencernaan (anti sembelit), karena kandungan fiber yang tinggi dalam usus besar
  8. Membantu program diet karena dapat membuat perut merasa kenyang  
  9. Membantu pembentukan komponen utama sel-sel darah merah, pembentukan enzim, pembentukan tulang, mencegah eesiko anemia (darah rendah) dengan kandungan zat mineral, zinc, besi, dan tembaga.
Nutrisi dan vitamin dalam kacang merah diantaranya adalah folat yang mampu mencukupi kebutuhan harian sebesar 33%, kebutuhan thiamin sebesar 11%, kebutuhan vitamin K sebesar 10%, kebutuhan vitamin B6 sebesar 6%, dan kebutuhan lain-lainnya 3%. Kandungan karbohidrat kompleks dan serat yang tinggi dalam kacang merah dapat menurunkan kadar kolesterol darah. Kadar indeks glikemik kacang merah termasuk rendah sehingga menguntungkan bagi penderita diabetes untuk dapat menurunkan resiko timbulnya diabetes.

Tips dalam mengolah kacang merah: Untuk mengurangi kadar toksin (lectin phytohaemagglutinin) dan gas pada usus yang dihasilkan oleh oligosakarida kacang merah, ada beberapa langkah yang dapat dilakukan:
  1. Rendam kacang merah selama beberapa jam
  2. Setelah direndam, buanglah air rendamannya
  3. Kacang merah direbus dengan air yang banyak dalam panci tertutup selama 2-3 menit
  4. Biarkan selama 2 jam
  5. Buang air rebusan tersebut dan ganti dengan air bersih hingga kacang merah terendam
  6. Setelah 2 jam, buang kembali air itu dan tambahkan lebih banyak air dan biarkan terendam 1 malam sebelum dimasak.
Sumber: http://puspa-notes.blogspot.com

Tanaman Herbal Penghambat Rematik

Rematik adalah nyeri di tulang. Kadar asam urat yang tinggi juga dapat menyebabkan rasa nyeri di persendian. Dalam jangka waktu lama, radang tersebut bisa mengakibatkan kerusakan persendian yang pada akhirnya bisa membawa kelumpuhan atau cacat.
Tanda-tanda penyakit rematik:
  • Yang diserang adalah di bagian persendian. Rasanya seperti pegal-pegal.
  • Lutut tidak bisa di tekuk.
  • Adanya pembengkakan, biasnya di sekitar mata kaki atau atau tapak kaki bagian atas.
Ada beberapa tanaman herbal yang dapat menghambat terjadinya rematik karena pada tanaman herbal tersebut ditemukan senyawa-senyawa kimia yang dapat mencegah dan menyembuhkan rematik. Senyawa tersebut adalah:
    • Senyawa Fenol yang bersifat antibakteri, anti radang dan aktif dapat menghilangkan rasa sakit.
    • Senyawa Flavanoid yang bersifat antioksidan, yang dipercaya dapat menghambat pembentukan asam urat.
    Ada 5 macam tanaman penghambat rematik yaitu:
    1. Kumis Kucing : Daun kumis kucing mengandung mineral 12% dengan kadar kalium mencapai 600-700 mg / 100 gr daun segar, lalu terdapat 0,2 % kelompok flavanoid lipophilic, termasuk sinensetin, flanonol glycoside, inositol, fitosterol, dan saponin. Tanaman ini kaya dengan berbagai kandungan kmia yang sudah diketahui, yaitu Orthosiphon glikosida, zat samak, minyak atsiri, minyak lemak, saponin, sapofonin, garam kalium (0,6-3,5 %), myoinositol, rasa agak asin, agak pahit dan sepet. Tanaman kumis kucing bersifat Anti inflamatory (anti radang), peluruh air seni (diuretic) dan penghancur batu saluran kencing.
    2. Sereh : Tanaman sereh termasuk golongan rumput-rumputan yang disebut Andropogon nardus atau Cymbogob nardus. Dalam pengobatan tradisiona, bonggol sereh sering digunakan sebagai obat yang berhubungan dengan usus. Sedangkan untuk pengobatan rematik biasanya dari minyak yang dihasilkan dari tumbuhan tersebut. 
    3. Temulawak : Temulawak mengandung minyak atsiri, curcumin, glucosida, phellandrene, turmerol, myrcene, xanthorrihizol, isofuranogermacreene, p-tolyletycarbinol, tepung. Tumbuhan ini mengandung senyawa curcuminoids yang bisa berfungsi sebagai antioksidan, antiradang, melarutkan protein, menurunkan tingkat triglyceridedarah pada diabetes, serta senyawa curcumin yang menyebabkan padaatnya kadar kelenjar empedu. 
    4. Cakar Kucing : Cakar kucing termasuk tumbuhan obat dari famili jarak-jarakan. Nama lainnya adalah lelatang dan rumput kekosongan. Tanaman cakar kucing tumbuh tegak dengan tinggi 30 - 50 cm bercabang dengan garis memanjang. Tumbuhan ini memiliki ciri daunnya berselang bentuk bulat lonjong sampai lancip, tepinya bergerigi dengan panjang 2,5 - 8 cm, lebar 1,5 - 3,5 cm. Daun tumbuhan biasanya digunakan untuk obat luka, bisul dan bengkak.
    5. Jahe : Tanaman obat jahe termasuk suku rimpang-rimpangan (Zingiberaceae) yang sefamili dengan lengkuas (Lenguas galangal), kencur (Kaempferia galangal), kunyit (Curcuma domestica), temulawak (Curcuma Xanthorrhiza  roxb.), temu hitam (Curcuma Aeruginosa) dan lain-lain. Tanaman ini mengandung senyawa fenol yang berkhasiat sebagai obat yang memiliki rimpang jahe yang fungsinya dapat mencegah infeksi pada luka, antiradang rematik, menurunkan kadar kolesterol dalam darah, menurunkan tekanan darah, dan antitumor. Zat-zat yang terkandung di dalam jahe antara lain vitamin A,B, dan C, lemak, protein, pati, damar, asam organik, oleoresin (gingerin), dan minyak terbang (zingeron, zingirol, zingiberol, zingiberin, borneol, sineol, dan feladren).
    Herbal tersebut di atas digunakan sebagai obat penghambat rematik dengan cara:
    1. Ambil seluruh bagian tanaman cakar kucing sebanyak kira-kira 40 gram (yang segar) atau 10 gram (yang kering)
    2. Ambil daun kumis kucing kira-kira 90 gram (yang segar) atau 30 gram (yang kering)
    3. Siapkan rimpang jahe sebesar satu jempol tumbuk/parut
    4. Siapkan rimpang temulawak sebesar satu jempol tumbuk/parut
    5. Siapkan 2 batang bonggol sereh 
    6. Rebus semua herbal tersebut dengan 1 liter air sampai mendidih
    7. Hasil dari rebusan diminum 2 hari sekali
     Sumber: http://puspa-notes.blogspot.com  

    Jumat, 16 September 2011

    Khasiat Buah Mengkudu


    Mengkudu (Morinda citrifolia) termasuk jenis kopi-kopian. Mengkudu dapat tumbuh di daerah dataran  rendah sampai ketinggian tanah 1500 meter di atas permukaan laut. Mengkudu merupakan tanaman asli Indonesia. Mengkudu juga dikenal dengan nama Pace, Lengkudu, Noni, Bangkudu, Cangkudu, dan Magic Plant.

    Scopoletin, senyawa yang terdapat pada buah mengkudu ini berfungsi mengatur tekanan darah. Saat tekanan darah tinggi, scopoletin membantu menurunkan. Sebaliknya bila tekanan darah menjadi rendah, ia akan menaikkannya. Selain berindikasi antibakteri, senyawa ini juga mengatur hormone serotonin, yang membantu menurunkan kadar kecemasan dan depresi.

    Morindin, zat ini berkhasiat dalam meningkatkan sistem pertahanan tubuh. Selain dua zat di atas, pace juga mengandung gum, asam malat, asam sitrat, dan senyawa antiseptic.

    Berikut di bawah ini adalah beberapa penyakit yang dapat ditangani melalui khasiat yang dihasilkan oleh buah mengkudu :
    1. Hipertensi
    Bahan: 2 buah mengkudu yang telah masak di pohon dan 1 sendok makan madu.
    Cara membuat: buah mengkudu diperas untuk diambil airnya, kemudian dicampur dengan madu sampai merata dan disaring.
    Cara menggunakan: diminum dan diulangi 2 hari sekali

    2. Sakit Kuning 
    Bahan: 2 buah mengkudu yang telah masak di pohon dan 1 potong gula batu
    Cara membuat: buah mengkudu diperas untuk diambil airnya, kemudian dicampur dengan gula batu sampai
    merata dan disaring.
    Cara menggunakan: diminum dan diulangi 2 hari sekali

    3. Demam (masuk angin dan influenza)
    Bahan: 1 buah mengkudu dan 1 rimpang kencur
    Cara membuat: kedua bahan tersebut direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas,
    kemudian disaring.
    Cara menggunakan: diminum 2 kali 1 hari, pagi dan sore

    4. Batuk
    Bahan: 1 buah mengkudu dan 1/2 genggam daun poo (bujanggut)
    Cara membuat: kedua bahan tersebut direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas, 
    kemudian disaring.
    Cara menggunakan: diminum 2 kali 1 hari, pagi dan sore

    5. Sakit Perut 
    Bahan: 2-3 daun mengkudu
    Cara membuat: ditumbuk halus ditambah garam, dan diseduh air panas.
    Cara menggunakan: setelah dingin, disaring dan diminum

    6. Menghilangkan sisik pada kaki
    Bahan: buah mengkudu yang sudah masak di pohon
    Cara menggunakan: bagian kaki yang bersisik digosok dengan buah mengkudu tersebut sampai merata,
    dan dibiarkan selama 5-10 menit, kemudian dibersihkan dengan kain bersih yang dibasahi dengan air 
    panas.

    Sumber: www.sendokgarpu.com

    Makanan yang membantu tidur anda

    Segelas susu hangat bisa membantu anda tertidur. Ada penjelasan ilmiah bahwa produk susu apapun merupakan sumber yang baik dari tryptophan, yang akan berubah menjadi serotonin setelah berada di dalam tubuh dan menbuat anda mudah tidur. Susu juga kaya akan kalsium, yang berguna untuk menenangkan tubuh dan membuat anda lebih rileks. Seain susu, makanan lain yang baik untuk membantu tidur adalah keju, ikan salmon, brokoli dan tahu, serta semua makanan dan minuman yang kaya kalsium.

    Makanan yang mengandung magnesium juga bisa membuat anda tidur. Berbagai jenis kacang-kacangan sarat akan magnesium, begitu pula sayur bayam.Beberapa pakar kesehatan merekomendasikan penggabungan antara makanan yang kaya akan magnesium dan kalsium untuk membuat tubuh lebih tenang dan rileks, contohnya dengan dengan mengkonsumsi segelas susu hangat dan segenggam kacang almond sebelum tidur.

    Seduhan teh atau seduhan bunga chamomile bisa membantu tubuh anda lebih rileks dan santai, seperti juga beberapa rempah rempah seperti basil, dill, dan sage.

    Daging ikan tuna dan kalkun juga mengandung tryptophan. Putih telur adalah contoh sehat dari makanan untuk mengatasi gangguan tidur. Semangkuk sereal gandum dengan susu merupakan pilihan ideal untuk cemilan sebelum tidur, lagi lagi karena kandungan tryptophan di dalamnya.

    Bagi mereka yang menderita insomnia, para dokter biasanya akan membuat daftar makanan apa saja yang harus dikonsumsi dan dihindari. Maka dari itu, jadikanlah obat-obat penolong tidur sebagai pilihan terakhir anda.

    Sumber: www.sendokgarpu.com

    Kamis, 15 September 2011

    5 Makanan penguat otot


    Ikan 
    Terutama jenis-jenis ikan yang kaya akan omega-3 seperti salmon, tuna, dan ikan sardinKarena ikan tersebut mengandung semua asam amino yang dibutuhkan untuk menghasilkan otot dan menyediakan materi-materi untuk menciptakan atau memperbaiki jaringan tubuh lainnya.
    Sangat dianjurkan untuk mengonsumsi setidaknya 2-3 porsi ikan yang kaya akan omega-3 setiap minggunya.


    Ubi Jalar 
    Ubi jalar merupakan sumber potasium dan antioksidan yang sangat berguna bagi pembentukan otot . "Siapapun yang rajin olahraga dan melatih otot mereka pasti akan menghasilkan radikal bebas. Antioksidan akan membantu pelepasan radikal bebas tersebut dan memperbaiki otot serta jaringan tubuh yang rusak," jelas Tara Gidus, ahli diet olahraga dari American Dietetic Association.
    Makanan kaya potassium seperti ubi jalar juga dapat menangkis efek negatif dari konsumsi makanan yang banyak menghasilkan asam dalam tubuh, seperti daging dan beberapa produk susu yang dapat mengurangi masa otot.
    Makanan lain yang sarat potassium paprika, kiwi, melon, dan jeruk. Idealnya anda harus mengonsumsi 5-9 porsi sayuran dan 3 porsi makanan berpotassium setiap harinya.


    Yogurt Rendah Lemak
    Yogurt rendah lemak sarat akan protein, potassium, kalsium dan vitamin D, yang semuanya bekerja bersamaan untuk memastikan agar otot anda bekerja dengan baik
    Penelitian menunjukkan bahwa vitamin D dalam tubuh akan terikat pada bagian otot dan akan meningkatkan pertumbuhan dan kekuatan otot.
    Pilihlah merek yogurt yang disertai dengan vitamin D dengan konsumsi ideal sebanyak 6-8 ons per hari.


    Quinoa
    Quinoa (keen-wah) adalah biji-bijian asli Amerika Selatan yang kaya karbohidrat baik sebagai sumber energi manusia. Selain karbohidrat, Quinoa juga mengandung protein, potassium, dan zat besi yang semuanya berguna untuk memperkuat dan meningkatkan massa otot.
    Nikmat setengah mangkuk Quinoa yang dipadukan dengan buah-buahan kering dan kacang-kacangan untuk sarapan. Atau bisa juga ditambahkan pada sup, kaserol atau salad.


    Kuaci 
    Cemilan yang berasal dari biji labu kuning ini memiliki banyak muatan magnesium, mangan, zat besi, dan tembaga.
    Mineral-mineral tersebut saling bekerja sama untuk membangun jaringan tubuh, membentuk enzim-enzim penunjang sel-sel tubuh dan tentu saja memaksimalkan massa otot. Magnesium dapat membantu terciptanya protein yang dibutuhkan oleh otot. Mangan berfungsi untuk menghasilkan protein pembentuk antioksidan untuk memperbaiki jaringan otot yang rusak. Sedangkan, zat besi baik untuk meningkatkan daya tahan.


    Sumber: www.sendokgarpu.com

    Rabu, 14 September 2011

    Manfaat Tanaman Jombang

                       Jombang atau Taraxacum officinalis termasuk kelompok tanaman obat. Orang sering menyebutnya gigi singa karena bentuk daunnya bergerigi mirip gigi singa. Tanaman berbunga kuning seperti chrysant ini tumbuh liar di kawasan lereng gunung, lapangan, atau tepi jalan di daerah berhawa sejuk. Perdu berketinggian 10 hingga 25 cm tersebut mengandung cairan seperti susu pada semua bagiannya. Daunnya berwarna hijau dilapisi rambut halus berwarna putih, pangkal daun menyempit dengan panjang 6 hingga 15 cm dan lebar 2 hingga 3,5 cm 

                      Setiap bagian tanaman mempunyai manfaat terutama untuk kesehatan. Bunga Jombang memiliki kandungan vitamin C dosis tinggi sehingga tepat sebagai pewarna dan esen minuman kemasan. Air rebusan daun Jombang bermanfaat untuk meningkatkan trombosit dalam darah dan antibodi untuk mencegah kanker. Cara membuatnya, ambil 30 hingga 60 gram daun segar dan rebus dalam 3 gelas air selama 4 jam di atas api kecil hingga tersisa air 1,5 gelas untuk 2 kali minum sehari.

                      Akar Jombang bisa dimanfaatkan setelah berumur 2 tahun. Air rebusannya terasa pahit. Ia berfungsi sebagai antioksidan, peluruh kencing, pereda panas, penguat lambung, menambah nafsu makan, memperlancar pengeluaran empedu ke usus, menperlancar ASI, dan menurunkan kadar gula dalam darah. Cara membuat rebusan akar dosisnya sama dengan rebusan daun. Perbedaannya, akar bisa dipakai untuk 3 kali rebusan, sedangkan rebusan daun hanya 1 kali rebusan.



    Sumber: Hobiku, 5 Juli 2007

    5 tips makan sehat dari negara-negara tersehat di dunia



    Tips Sehat #1: Makan banyak gandum, sayur dan buah-buahan. 
    Dilakukan di negara: Cina dan Yunani

    Di sebagian negara, daging hanyalah pelengkap saja. Menu makan Cina tradisional misalnya, hanya terdiri dari sayuran, buah serta gandum. "Seperti halnya dengan yang masyarakat Yunani yang menganggap bahwa sayuran dan legumes (sejenis kacang-kacangan) sebagai makanan utama, bukan pelengkap", ujar Antonia Trichopoulou, M.D., Ph.D., professor di University of Athens Medical School dan direktur Pusat Nutrisi WHO.

    Menurut penelitian, tiga porsi atau lebih gandum dan sayuran serta buah setiap hari dapat mengurangi resiko serangan stroke, jantung dan beberapa jenis penyakit kanker. 


    Tips Sehat #2: Nikmati makan anda
    Dilakukan di negara: Italia, Perancis, Spanyol, Yunani, Jepang

    "Ritual" makan di negara-negara tersebut bisa berlangsung selama berjam-jam. Bahkan di Yunani mereka "makan dengan perlahan, dalam waktu yang teratur setap hari dan dilakukan pada tempat/lokasi yang nyaman," kata Trichopoulou. 

    Sementara itu bagi bangsa Perancis, Italia dan Spanyol, makan adalah saat berkumpul dengan keluarga dan teman. Ya, makan bisa mempererat hubungan. Saat makan dengan tenang dan bahagia, maka tubuh akan dapat memproses makanan dengan cepat. 

    Tips Sehat #3: Perhatikan porsi anda
    Dilakukan di negara: France, Japan

    Indonesia memiliki banyak sekali makanan yang lezat dan sehat. Yang kita perlukan hanyalah memperhatikan jumlah makanan yang kita konsumsi. Rata-rata orang Perancis makan 25% lebih sedikit daripada orang Amerika, begitulah hasil dari penelitian yang dilakukan oleh University of Pennsylvania. Di Jepang lebih teratur lagi, makanan biasa disajikan dalam ukuran kecil-kecil dan dimakan dari mangkuk kecil, bukan piring yang lebar. Masyarakat Okinawa malah mempunyai kebiasaan yang disebut “hara hachi bu,” atau “8 dari 10”. Maksudnya, warga Okinawa akan berhenti makan apabila mereka merasakan perut mereka sudah terisi 80% sebelum benar-benar kenyang. 


    Tips Sehat #4: Konsumsilah berbagai makanan segar
    Dilakukan di negara: Italia, Perancis, Yunani, Jepang, dan Indonesia.

    Setiap wisatawan asing yang berkunjung ke pasar tradisional atau supermarket di Indonesia pasti akan kagum melihat banyaknya pilihan makanan segar hasil bumi Indonesia. Orang Sunda terkenal akan kesukaan mereka terhadap Lalapan atau makanan mentah lain seperti Karedok. Masyarakat Batak di pesisir Danau Toba juga mengkonsumsi ikan segar tanpa dimasak, sama seperti orang Jepang dengan Sashimi-nya. 

    Penelitian membuktikan kalau makanan segar menyediakan banyak serat, sedikit kalori, kolesterol baik, dan rendah garam serta gula. Itulah sebabnya tahun ini mulai mengglobal sebuah trend yang disebut Raw Food Revolution di negara-negara maju. 



    Tips Sehat #5: Spice up your plate
    Dilakukan di negara: India, China, Thailand, Indonesia



    Kehadiran rempah-rempah dalam sebuah masakan dapat melipatgandakan kelezatannya. Selain melezatkan, rempah-rempah juga dikenal rendah kalori  dan bebas lemak. Beberapa jenis rempah-rempah seperti bawang putih, thyme, rosemary, kayu manis, cengkeh, dan kunyit juga memiliki khasiat untuk melawan berbagai penyakit dan menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh.


    Sumber: www.sendokgarpu.com

    Senin, 12 September 2011

    Buka Puasa Bersama KIR GPM9 2011/2012

    Pada bulan Ramadhan tahun 1432H KIR GPM9 mengadakan acara bubar (buka puasa bersama). Acara ini diselenggarakan pada tanggal 13 Agustus 2011 di kediaman Nurul Amira (salah satu pengurus KIR GPM9 th.2011/2012). Acara ini pin terbuka bagi anggota, pengurus serta alumni-alumni KIR GPM9.


    Ini adalah foto ketum (ketua umum) KIR GPM9 th.2011/2012 yang bernama Gery Laksono yang lagi nyampein sambutannya di acara tersebut.


    Kalo yang ini adalah foto adek-adek anggota KIR GPM9 2011/2012 yang lagi lahapnya menyantap hidangan buka puasa yang udah disiapin sebelumnya.
    Sebelum pulang, kami pun mengadakan acara maen kembang api, seru loh acaranya. Ini foto alumni-alumni KIR GPM9 yang lagi nikmatin maen kembang api nya hahaaaa :D


    Seru kan acaranya buka puasa bersamanya :)

    At Taman Kupu-Kupu Gita Persada



    Ini adalah pintu masuk dari TAMAN KUPU-KUPU GITA PERSADA, disinilah kami melakukan kegiatan re-orientasi KIR GPM9 11/12. Di sini kita bisa :
    1. Observasi kupu-kupu


    2. Mendapatkan penjelasan tentang berbagai macam kupu-kupu oleh pemandu


    3. Berkeliling taman yang masih asri


    4. Melihat-lihat koleksi kupu-kupu yang diawetkan 


    Dan masih banyak lagi loh :)

    Sabtu, 10 September 2011

    Re-Orientation KIR GPM9 11/12


    Ini adalah calon-calon pengurus beserta calon calon anggota baru tahun abdi 2011/2012. Foto ini diambil sebelum berangkat menuju tempat kegiatan re-orientasi yaitu di Taman Kupu-Kupu Gita Persada pada hari Minggu, 31 Juli 2011. Kegiatan re-or ini bertujuan untuk lebih saling mengenal baik di antara calon pengurus dengan calon pengurus, calon pengurus dengan calon anggota, maupun calon anggota dengan calon anggota. Tidak hanya itu, kegiatan ini juga bisa menjadi sarana pengenalan dengan alam dan meningkatkan wawasan serta pengetahuan tentang kupu-kupu.

    First Meeting KIR GPM9 11/12

    Di awal tahun ajaran baru, pastinya setiap sekolah pun mendapatkan siswa-siswi baru. Begitu pun dengan setiap organisasi di dalam sekolah, setiap tahun akan kedatangan anggota baru.
    Maka dari itu, kami mengadakan acara perkenalan dengan para calon anggota baru KIR GPM 9 pada Sabtu, 23 Juli 2011 .
    Acara-acaranya yaitu perkenalan dengan kakak-kakaknya maupun perkenalan dengan sesama calon anggota baru, yang diselingi dengan games seru, dan akhirnya makan petis bersama :)