Manfaat beras merah bagi kesehatan:
1. Beras merah mengandung vitamin B1 yang diperlukan untuk mencegah penyakit beri-beri pada bayi. Kandungan zat besi yang tinggi dapat membantu bayi umur 6 bulan lebih yang kandungan zat besi dari ASI sudah tidak mampu lagi mencukupi kebutuhan tubuh.
2. Untuk mencegah penyakit kanker dan penyakit degeneratif lain. Beras merah mengandung enzin glutation peroksidaseyang berperan sebagai katalisator dalam pemecahan, peroksida
3. Menjadi ikatan yang bersifat toksik-peroksida yang dapat berubah menjadi radikal bebas yang mampu mengontrol asam lemak tidak jenuh dalam membran sel sehingga merusak membran tersebut menyebabkan kanker dan penyakit degeneratif lainnya.
4. Beras merah mengandung 3,5 gram serat sehingga dapat meningkatkan perkembangan otak dan menurunkan kolesterol darah. Sebut saja, lemak dalam kulit ari kebanyakan merupakan lemak esensial yang sangat dibutuhkan untuk perkembangan otak anak. Sedangkan senyawa-senyawa dalam lemak kulit ari juga dapat menurunkan kolesterol.
5. Beras merah sangat cocok untuk diet. Kandungan fiber yang tinggi juga membuat kita lebih kenyang dann tidak mudah lapar sehingga cocok untuk pola diet.
6. Beras merah dapat mencegah sembelit sehingga memperlancar pencernaan. Namun efek tersebut tergantung dari kebiasaan mengonsumsi dan dicuci atau tidaknya beras merah tersebut sebelum dimasak.
7. Beras merah kaya asam amino dan Gamma Amino Butyric Acid (GABA). Salah satu cara memasak beras merah adalah dengan cara beras merah direndam dengan air hangat (380 C) selama 20 jam sebelum dimasak seperti nasi putih biasa. Proses ini merangsang tumbuhnya beragam enzim dalam beras merah. Dengan cara memasak seperti ini, akan diperoleh kandungan asam amino yang lebih lengkap termasuk GABA yang dikenal dapat meningkatkan hormon pertumbuhan pada manusia, karena itulah beras merah sangat cocok bagi para binaragawan yang sangat membutuhkan protein asam amino untuk perkembangan ototnya dan sebagai pengganti beras putih biasa.
8. Beras merah mengandung banyak magnesium. Satu mangkuk (195 gram) beras merah masak mengandung 84 gram magnesium, sedangkan beras putih dalam jumlah yang sama hanya mengandung 19 gram magnesium.
Sebenarnya antara beras merah dan bberas putih tidak ada bedanya. Tetapi letak perbedaan keduanya adalah pada proses penggilingan dan kandungan nutrisi. Jika lapisan luar/kulit ari/sekam dari biji padi dikupas maka hasilnya adalah beras merah. Tetapi jika lapisan dalam/kulit padi juga dikupas, maka hasilnya adalah beras putih biasa. Padahal beberapa penelitian menunjukkan bahwa kandungan minyak pada lapisan kulit dalam padi tersebut dapat membantu menurunkan kolesterol LDL. Jadi nutrisi pada beras putih hilang termasuk fiber dan asam lemak, sedangkan beras merah masih mengandung lapisan fiber dan selulosa tersebut.
Sumber: http://puspa-notes.blogspot.com
0 komentar:
Posting Komentar